Hadir sebagai inspirasi
Dalam rangka mewujudkan generasi sehat dan kuat MTsN 1 Pasuruan menggelar event
Jumat sehat (7/2).
Giat Jumat sehat ini terdiri dari sosialisasi kesehatan bagi siswa kelas VII, makan sehat bergizi bagi siswa kelas VIII, senam pagi bagi siswa kelas IX.
Kegiatan ini berlangsung secara serempak di masing- masing lokasi dengan didampingi dewan guru.
Adapun rincian kegiatan sebagai berikut:
- Sosialisai pentingnya konsumsi sayur dan buah serta bahaya minuman kemasan bagi siswa kelas 7, disampaikan oleh perawat di madrasah ibu Habibah, Amd.Keb.
“Sayuran dan buah terdiri dari vitamin dan mineral yg dibutuhkan oleh tubuh diantaranya vitamin A, B, C, D, E, K, dan mineral kalsium yg membantu menjaga daya tahan tubuh, meregenerasi sel-sel tubuh, untuk kesehatan organ-organ tubuh.
Akibat kurangnya konsumsi sayur dan buah mengakibatkan sulit buang air besar, obesitas, tekanan darah tidak terkontrol, kadar glukosa darah tidak terkontrol, pembuluh darah menyempit, mudah terkena penyakit, anemia, rambut dan kulit kusam dan kering
Bahaya minuman kemasan diabetes, obesitas, pengeroposan tulang dan gigi, gagal ginjal, penyakit jantung, hati dan gangguan pencernaan, “ujar bu Bibah sapaan akrabnya. - Sarapan bergizi dan pemberian tablet tambah darah untuk seluruh siswa kelas 8. Seluruh siswa membawa bekal makanan bergizi dari rumahnya masing-masing.
- Senam Anak Indonesia Sehat bagi siswa kelas 9. Senam Anak Indonesia Sehat dipimpin oleh Khifli, S.Pd., guru Penjaskes dengan beberapa pengurus OSIM.(Tya)
#KementerianSemuaAgama